CEO Grup Bisnis Jalan Tol Astra Infra, Kris Ade Sudiyono
MAJALENGKA,- PT Lintas Marga Sedaya (ASTRA Tol Cipali) membangun sekaligus meresmikan
Kampung Berseri Astra (KBA) di Desa Bongas Kulon Kecamatan Sumberjaya
Kabupaten Majalengka, Selasa (2/11/2021).
Pembuatan kampung ini berkat dana
gotong royong masyarakat dan Corporate Social Responsibility (CSR) Astra
Tol Cipali. Selain itu, Tol Astra juga membuat tanaman Hidroponik,
membangun gada-gada dan menciptakan mural di jalan gang milik rumah warga.
Pada peresmian itu juga, ASTRA Tol Cipali menyerahkan bantuan kendaraan
sepeda motor roda tiga. Nantinya difungsikan dalam rangka kebersihan
lingkungan bagi seluruh masyarakat di Desa Bongas Kulon.
Sebelum disahkan KBA tersebut,ditandai dengan penandatangaan perjanjian
kerjasama program KBA oleh Presiden Direktur ASTRA Tol Cipali Firdaus Azis
dan Kepala Desa Bongas Kulon Abdul Jaelani.Kegiatan ini didampingi Bupati
Majalengka H Karna Sobahi melalui Asda I Setda Majalengka Umar Ma'ruf serta
CEO Bisnis Jalan Tol Astra Infra, Kris Ade Sudiyono.
Presiden Direktur ASTRA Tol Cipali Firdaus Azis menturukan, KBA ini merupakan
program kontribusi sosial berkelanjutan Astra yang diimplementasikan kepada
masyarakat dengan konsep pengembangan program 4 pilar. "Empat pilar itu
meliputi kesehatan, pendidikan, lingkungan dan Usaha Mikro Kecil Menengah
(UMKM)," kata dia dalam sambutannya.
Program CSR yang dilakukan oleh ASTRA Tol Cipali, lanjut dia, merupakan
kegiatan yang mengutamakan pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia
(SDM) di kawasan Tol Cipali berdasarkan 4 pilar yang disesuaikan dengan
kebutuhan masyarakat setempat.
"Kontribusi ASTRA Tol Cipali pada KBA ini merupakan bentuk perwujudan dari
filosofi ASTRA, yakni menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan
negara,"tuturnya.
berharap dengan hadirnya jalan Tol Cipali dapat memberikan manfaat
yang positif serta berdampak pada perekonomian masyarakat." Kami berharap
dengan realisasinya bantuan CSR ini dapat memberikan manfaat bagi
masyarakat Desa Bongas Kulon," tukasnya.
Dia menegaskan, kedepan dengan potensi 4 pilar ini dapat berdampak positif
kepada masyarakat, sehingga akan menumbuhkan inisiatif positif untuk mengubah
kualitas kehidupan masyarakat lebih baik dari sisi pendidikan, kesehatan,
dan UMKM.
CEO Grup Bisnis Jalan Tol Astra Infra, Kris Ade Sudiyono peresmian KBA ini
bukan hanya sekedar seremonial semata, namun akan berkelanjutan.Bahkan
diharapkan kehadiran tol Cipali itu dapat memberikan manfaat dan
kesejahteraan bagi masyarakat, bukan hanya untuk perusahaan.Hal ini sejalan
dengan filosofi Astra bermanfaat bagi bangsa dan negara ini.
"Kami tidak ingin program ini yang pertama dan yang terakhir, tapi akan terus
dikembangkan melalui program-program yang diluncurkan,"tegasnya.
Kepala Desa Bongas Kulon Abdul Jaelani mengucapkan terima kasih kepada PT
Astra Tol Cipali atas program CSR yang diberikan kepada desanya.Pihaknya
berharap apa yang telah disalurkan ini dapat memberikan kemaslahatan bagi
masyarakatnya. "Pembangunan CSR ini sumber dananya berasal dari gotong royong
dan dana CSR Astra Tol Cipali,"tukasnya.
Sebelumnya, pada akhir tahun 2020, ASTRA Tol Cipali terlebih dahulu melakukan
pembinaan pada pilar Pendidikan dengan membina 5 sekolah binaan yakni SDN
Bongas Kulon 3, SDN Bongas Wetan 2, SDN Lojikobong 2, SDN Cidenok, SDN
Garangwangi 3 di Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka. (Jep) .